arrow_upward

Penghargaan untuk Jurnalis

Tuesday, 1 June 2021 : June 01, 2021


Kampung Seribu Gonjong (Sarugo) adalah objek wisata adat yang berada di Koto Tinggi, Gunung Omeh, Kabupaten 50 Kota, Sumatera Barat. 

Kampung Sarugo berhasil menjadi juara dua kampung adat populer pada Anugrah Pesona Indonesia tahun 2020. 

Keberhasilan itu tidak lepas dari peran media dalam mempromosikan sesuatu yang menari dari Kampung Sarugo.



Termasuk aku yang ikut dalam peliputan  keindahan dan menariknya objek wisata Kampung Sarugo ini. Bahkan ada banyak berita yang telah ditayangkan pada program Sumatera Barat Hari Ini (SBHI) di TVRI Sumatera Barat. 


Ternyata, usaha itu sangat dihargai oleh Pemerintah Kabupaten 50 Kota. Nama aku dipanggil oleh pembaca acara untuk menaiki panggung, bahkan aku sangat terkejut, ini ada apa?


Ternyata, aku salah satu reporter yang mendapatkan penghargaan dari pemerintah setempat. Penghargaan itu diserahkan langsung oleh Bupati 50 Kota, oh sungguh bahagian hati aku pada saat itu. 


Penghargaan itu bagi aku sangat berarti, karena ada perhatian khusus terhadap media yang berperan aktif dalam kemajuan industri pariwisata. Bahkan, langkah yang diambil oleh Pemerintah Kabupaten 50 Kota sangat diapresiasi. Hal ini harus ditiru oleh penjabat daerah lainnya di Indonesia. 


Terima kasih Kampung Sarugo, Pemkab 50 Kota, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.